IKIP PGRI Pontianak dan UNIMAS Mempererat Kerja Sama dalam Ilmu dan Budaya.
Jumat, 24 Mei 2024, di gedung Rektorat IKIP PGRI Pontianak. Kedatangan Universitas Malaysia Sarawak (UNIMAS) disambut dengan tarian Sekapur Sirih oleh IKIP PGRI Pontianak, dalam acara “Lawatan Kembara Ilmu dan Warisan Seni FSGK UNIMAS ke IKIP PGRI Pontianak”.
Kedatangan UNIMAS ke IKIP PGRI Pontianak disambut gembira dan antusiasme untuk memperdalam kerja sama di bidang akademik antara kedua lembaga.
Rektor IKIP PGRI Pontianak yang diwakili oleh Dr. Aunurrahman, M.Pd., selaku Wakil Rektor I IKIP PGRI Pontianak, menyambut rombongan UNIMAS dengan tulus dan penuh kebanggaan. Beliau menekankan pentingnya pertukaran ilmu dan pengalaman antara kedua institusi, sebagai upaya untuk meningkatkan mutu pendidikan dan pengembangan seni di wilayah ini. Selain itu, beliau juga mengungkapkan harapannya agar kunjungan ini tidak hanya menjadi momentum singkat, tetapi menjadi awal dari kerja sama yang berkelanjutan dan memberi manfaat yang nyata bagi perkembangan akademik maupun seni di IKIP PGRI Pontianak dan UNIMAS.
Tidak ketinggalan, Prof. Dr. Musdi Bin Hj. Shanat, Dekan Fakulti Seni Gunaan dan Kreatif (FSGK) UNIMAS, juga turut memberikan kata-kata terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh IKIP PGRI Pontianak. Beliau menyatakan penghargaannya atas keramahan dan kerja sama yang ditunjukkan oleh tuan rumah, serta menyampaikan komitmen UNIMAS untuk menjalin kerja sama yang lebih erat dalam bidang akademik maupun seni dengan IKIP PGRI Pontianak.
Rangkaian acara dilanjutkan dengan sesi ramah tamah yang diinisiasi oleh Dekan Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni bersama rombongan UNIMAS, yang terdiri dari 25 orang, termasuk unsur pimpinan dan dosen. Suasana akrab dan penuh kehangatan memperkuat semangat kerja sama antara kedua institusi, sambil menikmati hidangan khas daerah dan pertukaran ide-ide yang berharga.
Tidak hanya itu, turut hadir pula Wakil Rektor II IKIP PGRI Pontianak bapak Suherdiyanto, M. Pd., beserta jajarannya, yang ikut menyemarakkan acara tersebut dengan kehadiran mereka, menunjukkan dukungan penuh dari pihak IKIP PGRI Pontianak dalam memperdalam kerja sama dengan UNIMAS.
Acara ini diharapkan dapat menjadi tonggak awal bagi kedua lembaga untuk menjalin kerja sama yang lebih erat dan berkelanjutan dalam mengembangkan potensi akademik maupun seni di masing-masing institusi.