VISI
“Menjadi Universitas yang unggul dan berdaya saing tinggi dalam menghasilkan lulusan yang berkarakter, inovatif, dan berwawasan global pada tahun 2045“
MISI
- Menyelenggarakan pendidikan yang berorientasi pada keunggulan dan inovasi untuk menghasilkan lulusan yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, bertanggung jawab, inovatif, kompeten, berintegritas, dan siap menghadapi tantangan global.
- Mengembangkan penelitian multidisiplin yang berkualitas tinggi dan berdampak luas sebagai landasan pengembangan Ilmu Pengetahuan, Teknologi, Seni dan Budaya.
- Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat yang berbasis pada penerapan Ilmu Pengetahuan, Teknologi, Seni, dan Budaya untuk meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat.
- Membangun kemitraan strategis dengan berbagai pemangku kepentingan di tingkat lokal, nasional, dan internasional untuk mendukung kemajuan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
- Mengoptimalkan penggunaan teknologi informasi dan komunikasi serta sumber daya lainnya untuk mendukung proses belajar mengajar, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
- Menyelenggarakan tata kelola organisasi secara transparan, adil, bertanggung jawab, dan kredibel yang mengacu pada kebijakan nasional.